Selasa, 03 November 2020

Review Buku: Business is FUN! by Coach Yohanes G Pauly

Dear smart readers, what a wonderful day!

Pada kesempatan kali ini, saya akan membahas buku best seller dan pasti sangat disukai oleh pengusaha yang baru mulai ataupun yang sudah kelas konglomerat. Keren banget deh buku ini. Buku yang ditulis oleh Coach Yohanes G Pauly (founder Gratyo) dengan judul Business is FUN! Langsung kita bahas.

 

Business is FUN! ditulis oleh Yohanes G Pauly
 

Tampilan cover, terlihat jelas judul Business is FUN! berwarna merah tapi yang bikin menarik adalah latar belakangnya yang mengambarkan satu keluarga bahagia sedang berlibur di pantai dan meninggalkan atribut pekerjaan di pinggir pantai. Covernya beda banget dengan buku bisnis lainnya yang biasanya berupa uang, gedung keren, orang dengan pakaian eksekutif. Mungkin cover berlibur pada Business is FUN! menjadi filosofi tersendiri. Pengertian dari filosofi ini menurut saya adalah pengusaha seharusnya mendapatkan kehidupan dari usahanya, bukan hanya kehidupan yang tersedot untuk keberlangsungan usaha. Buku ini membahas jebakan pengusaha yang membuat pengusaha tidak memiliki waktu untuk menghabiskan waktu bersama keluarga tercinta.

Sesuai dengan tagline pada cover “membangun bisnis sukses yang profitable dan autopilot”, buku ini menekankan pentingnya bisnis supaya menjadi autopilot sehingga pemilik bisnis bisa berjalan-jalan dan hanya bekerja bila mau (ingat bila mau, bukan harus).

 


 www.tokopedia.com/bisnisgemilang

 

Isi dari buku ini dimulai dari kisah Johnny the Kwetiau Man, singkat cerita Johnny adalah pengusaha masakan kwetiau yang paling terkenal dan terenak namun semakin hebat bisnisnya semakin tersedot juga waktunya untuk mengurus bisnis, hasilnya adalah uangnya banyak bisa beli ini itu tetapi waktu dengan keluarga sangatlah minim hingga terjadi bencana lalu Johnny menyesal. Kemudian bertemu dengan Business Coach sehingga usaha Kwetiau tersebut berjalan secara autopilot dan menghabiskan waktu lebih banyak dengan keluarga.

Bahasa dalam buku ini sangatlah santai. Ada banyak hal teknis yang disampaikan namun dengan Bahasa yang sangat sederhana dan menyenangkan. Dalam buku Business is FUN sangatlah terbaca jelas bahwa bisnis memerlukan Certified Business Coach supaya bisnis lebih cepat berkembang dan autopilot. Ada 7 jurus yang tertuang dalam buku Business is FUN! yang smart readers bisa baca dan terapkan dalam bisnis.

Menurut saya buku ini sangat membuka wawasan, membuat saya berpikir. Sebagai pengusaha, apakah seumur hidup saya, sayalah yang mengurus bisnis? Apakah semakin besar bisnis semakin banyak waktu yang saya habiskan untuk mengurus bisnis? Dan dari buku ini semua ada jawabannya, membangun bisnis yang autopilot dan pemilik bisnis bisa jalan-jalan bersama keluarga meninggalkan pekerjaan ditepian sama seperti cover buku Business is FUN!

1 hal terakhir yang tidak kalah penting, yaitu harga. Business is FUN! sebelumnya dijual seharga Rp 345.000. Namun saat ini dijual hanya Rp 90.000 bukan promo. Dijual di toko buku disekitar Anda juga tersedia online dengan harga sama. So, smart readers, ayo tambah koleksi bukumu.

KELAS ONLINE SERASA TATAP MUKA

PELAJARI KPI DALAM KELAS DIGITAL MARKETING RWP...!
 
 


 
KELAS DIGITAL MARKETING 1 Bulan ini sangat murah, karena masih berlaku Promo Covid-19..!
 
Cocok untuk Sobat yg mau hemat belajar di Masa Pandemi ini, namun Kualitasnya OKE serasa Tatap Muka..